November 4, 2024

Pilihan Anda

Portal berita pilihan anda untuk meraih mimpi menuju sukses

5 Cara Efektif Merawat Kesehatan Gigi Buah Hati

Cara Efektif Merawat Kesehatan Gigi Buah Hati

Memastikan kesehatan gigi anak dalam kondisi yang baik adalah kewajiban orang tua. Hal ini memang menjadi tantangan mengingat anak belum paham betul pentingnya menjaga kesehatan gigi. Program promo Kodomo dari marketplace bisa dimanfaatkan untuk belanja produk sikat dan pasta gigi anak agar mereka semakin bersemangat.

Merawat Gigi Anak

Menjaga kesehatan dan kekuatan gigi susu sangatlah penting untuk dilakukan. Gigi inilah yang kemudian akan menjadi pemandu gigi permanen untuk bertumbuh. Berikut adalah 5 cara efektif merawat kesehatan gigi si kecil dengan baik:

1.     Membersihkan dengan Kain Kasa

Perawatan kesehatan rongga mulut harus dilakukan sedini mungkin. Ketika si kecil masih usia bayi, maka bersihkan rongga mulutnya memakai kain kasa. Bungkus jari dengan kain kasa kemudian masukkan ke air hangat. Usapkan kain kasa ke bagian gusi dan lidah. Jika sudah ada gigi yang muncul, maka usapkan kain kasa ke bagian gigi untuk menghilangkan kotoran yang menempel.

2.     Menyikat Gigi secara Rutin

Sedini mungkin, setelah gigi muncul segera biasakan untuk menyikat gigi si kecil. Lakukan penyikatan gigi secara rutin, minimal satu kali sehari sebagai permulaan. Selanjutnya menyikat gigi bisa dua kali sehari selama anak kooperatif. Gunakan juga pasta gigi berfluoride seperti pasta gigi Kodomo. Promo Kodomo di marketplace bisa dimanfaatkan untuk belanja lebih hemat.

3.     Mengajak Anak Berkumur

Selain menyikat gigi, ajak juga anak untuk berkumur. Anda bisa menggunakan obat kumur khusus anak untuk mengoptimalkan proses pembersihan rongga mulut. Namun cara ini hanya bisa bekerja efektif bagi anak yang memang sudah bisa berkumur. Jika belum bisa berkumur maka biasakan dulu untuk berkumur sampai lancar.

4.     Membatasi Makanan Manis

Salah satu penyebab rusaknya kekuatan gigi adalah konsumsi makanan manis yang berlebihan. Makanan manis memang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan anak kecil. Berusahalah untuk membiasakan anak mengonsumsi makanan sehat dan tidak makan makanan manis terlalu banyak. Jika mereka ingin makan makanan manis, buat komitmen untuk menyikat gigi setelah makan.

5.     Menghentikan Kebiasaan Minum Dot

Meminum susu menggunakan dot juga bisa menjadi penyebab karies atau lubang pada gigi. Alangkah baiknya jika anak dibiasakan untuk meminum susu dari gelas atau sedotan. Terbiasa minum dot sampai tertidur juga tidak baik karena artinya kuman akan menumpuk di rongga mulut. Tak heran jika banyak anak-anak yang menderita gigi geripis penuh di area depan karena kebiasaan minum dot ini.

Itulah tadi 5 cara merawat kesehatan gigi anak. Anda juga sebisa mungkin harus membiasakan anak untuk merawat gigi dengan baik. Produk perawatan kesehatan gigi dan mulut anak bisa dibeli di toko online perlengkapan bayi. Pilih produk yang tepat dan pastikan aman untuk dipakai merawat gigi buah hati tercinta.