September 21, 2023

Pilihan Anda

Portal berita pilihan anda untuk meraih mimpi menuju sukses

Tips Memilih Susu Pertumbuhan Yang Baik Untuk Anak

Tips Memilih Susu Pertumbuhan Yang Baik Untuk Anak

Sebagai orang tua, tentunya ingin melihat anak tumbuh dengan baik. Nutrisi yang cukup pada anak adalah prioritas supaya mereka dapat tumbuh dengan baik. Nutrisi serta gizi seimbang bisa tercukupi dengan konsumsi susu pertumbuhan.

Memilih susu untuk pertumbuhan anak tergolong susah-susah gampang. Banyak hal yang perlu diperhatikan agar susu yang dipilih memberi hasil yang maksimal. Misalnya bagaimana kandungan gizi dan nutrisi pada susu.

Susu untuk pertumbuhan anak menjadi asupan pendamping yang punya peran penting agar tumbuh kembang anak terpenuhi dengan baik. Agar tidak salah pilih menentukan susu, silahkan ikuti tips berikut :

1. Sesuaikan dengan usia

Memang banyak susu untuk pertumbuhan yang ada di pasaran. Hanya saja, orang tua jangan sampai salah pilih karena efeknya tidak bakal bagus untuk anak. Pilihlah susu yang sesuai berdasarkan usia anak.

Pasalnya kandungan di dalam susu sudah disesuaikan dengan kebutuhan usia. Tujuannya supaya kandungan susu pertumbuhan bisa bekerja dengan optimal.

Tak hanya itu, angka kecukupan gizi untuk susu pertumbuhan anak yang ada sudah pasti telah dipertimbangkan dan disesuaikan. Meskipun takaran gizi untuk anak juga berbeda-beda.

2. Sesuaikan dengan riwayat galeri

Yang tak kalah penting, saat memilih susu pertumbuhan anak, usahakan mempertimbangkan risiko alergi yang mungkin dialami oleh anak. Misalnya, saat anak punya riwayat alergi susu sapi, usahakan memilih susu yang punya kandungan protein isolat soya atau susu kedelai.

Pasalnya susu yang punya kandungan protein soya diformulasikan khusus untuk anak yang punya alergi susu sapi dan juga intoleransi laktosa. Biasanya anak yang punya risiko alergi adalah anak yang mempunyai saudara, hubungan keluarga atau orang tua dengan penderita alergi.

Contohnya, orang tua yang memiliki alergi susu sapi, tapi masih ragu apakah anak punya alergi yang sama atau tidak, orang tua bisa memberikan susu pertumbuhan yang punya kandungan protein terhidrolisa parsial atau susu dengan P-HP.

3. Kandungan nutrisi didalamnya

Kandungan nutrisi tentu menjadi bagian yang sangat penting untuk menentukan mana susu pertumbuhan anak yang bagus. Nutrisi yang sangat penting untuk susu pertumbuhan diantaranya seperti AA DHA, Kolin, Vitamin, Omega-3 dan Omega-6, Nukleotida, Kalsium, Zinc, Alfa Laktalbumin dan nutrisi lainnya.

Jangan lupa, kandungan protein Whey pada susu juga penting untuk diperhatikan. Protein whey di dalam susu pertumbuhan anak mudah dicerna sehingga tidak beresiko untuk sistem pencernaan anak yang belum terlalu kuat.

Kandungan nutrisi ini juga sangat dibutuhkan oleh anak yang alergi atau anak yang punya risiko alergi. Susu pertumbuhan anak minimal harus memiliki kandungan yang punya peran penting sama meskipun protein yang ada didalamnya berbeda.

Memilih susu pertumbuhan anak yang tepat sangat penting supaya anak mendapat hasil yang terbaik. Sekarang sudah banyak susu yang dapat dipilih. Tentunya harus disesuaikan dengan kebutuhan anak masing-masing.